Minggu lalu, tepatnya pada tanggal 27 November 2021 dilaksanakan webinar untuk siswa SMA dan SMK dengan tema “Mengenal Teknik Industri ITATS Lebih Dalam” yang dibawakan oleh dua pemateri yaitu :
1. Dr. Evi Yuliawati, S.T., M.T
2. Hastawati Chrisna Suroso, S.T., M.Sc
Para pemateri mengulas mengenai info perkuliahan yang dilakukan di Jurusan Teknik Industri ITATS, Bidang Ilmu Keteknikindustrian, dan juga prospek kerja sarjana teknik Industri. Para peserta sangat aktif bertanya salah satunya Nova dimana melontarkan pertanyaan tentang Bagaimana karir para wanita kedepannya di bidang Teknik Industri, dimana biasanya ilmu teknik itu didominasi oleh para laki-laki. Hal ini menjadi diskusi yang menarik, dikarenakan lulusan teknik industri ITATS ternyata memiliki prosentasi keterlibatan wanita dalam berkarir lebih cepat dibandingkan para mahasiswa laki-laki. So, tidak ada keraguan lagi bagi para wanita untuk bergabung di Jurusan Teknik Industri ITATS.
Selain materi yang dibawakan oleh kedua pemateri, ada sesi testimoni juga oleh para alumni Teknik Industri ITATS, diantaranya :
1. Agus Budi Utomo dari PT. Smart, Tbk
2. Edi Rustam Aji dari PT. Semen Indonesia
3. Reza dari PT. Bayer Indonesia
4. Suliswanto dari PT. SC Johnson
Tingkat diskusi semakin menarik ketika para alumni memberikan testimoni mengenai hal-hal apa saja yang mereka terapkan di dunia kerja dari hasil pembelajaran perkuliahan di Jurusan Teknik Industri ITATS. Ternyata salah alumni menyatakan bahwa 80% materi perkuliahan di ITATS sangat berguna bagi keseharian mereka. Oleh karena itu, perbaikan dan pembaharuan kurikulum harus tetap dilaksanakan agar sesuai dengan permintaan pasar sehingga mahasiswa lulusan Teknik Industri ITATS terserap dengan baik di masyarakat.